Merden-29/11/2023-Berlomba-lombalah dalam kebaikan, merupakan ciri umat yang berkemajuan serta berkeadaban, karena dengan menebar kebaikanlah, peradaban dunia akan diselamatkan. Klinik Utama PKU Muhammadiyah Merden, berkomitmen untuk selalu mengadakan Donor Darah guna membantu sesama manusia yang membutuhkan.
Bertempat di Halaman Parkir Belakang, karyawan PKU Merden dan masyarakat berbaur untuk menunggu antrian pemeriksaan Tensi dan HB sebelum mendonorkan darah. Semangat berbagi serta canda tawa menjadi pemandangan yang mengurangi rasa cemas atas hasil pemeriksaan tensi.
Pada kegiatan Donor Darah kali ini, Klinik Utama PKU Muhammadiyah Merden bekerjasama dengan PMI Kabupaten banjarnegara. Dan berhasil menggaet 66 pendonor baik dari karyawan maupun masyarakat umum, dari 66 pendaftar terjaring sebanyak 57 orang yang dinyatakan layak untuk mendonorkan darah setelah dilakukan screening (cek tensi dan cek Hb).
Salah satu dokter di PKU Merden, dr. Dwi Novrianto mengaku, setelah donor darah badan menjadi lebih enteng, lebih seger dan selain itu nafsu makan jadi meningkat.
“Setelah donor, badan jadi lebih enteng, lebih seger trus makan jadi tambah banyak, mas,” kelakar dokter yang sudah donor sebanyak 27 kali.
Dengan digelarnya donor darah ini, pihaknya berharap agar Klinik Utama PKU Muhammadiyah Merden bisa mengambil peran untuk membantu sesama manusia, serta mendorong jiwa kemanusiaan civitas hospitalia Klinik Utama PKU Muhammadiyah Merden.
Pada kesempatan yang sama, Yuyun selaku pendonor yang sengaja datang dari rumah ke PKU Merden untuk donor darah mengaku bahwa dirinya terketuk mendonorkan darah karena melihat ibunya yang sedang menjalani cuci darah.
“Dulu awalnya saya takut donor, mas. Pernah mau datang ke PKU tapi saya balik lagi,” Ujar Yuyun sambil tertawa kecil.
“Sejak Ibu saya menjalani cuci darah, saya merasa terketuk untuk ikut donor di PKU, saya mikirnya Ibu saya aja kalau dapet transfusi pasti dari pendonor, jadi saya merasa perlu untuk donor juga,” pungkas Yuyun.