Pimpinan Daerah Muhammadiyah Banjarnegara
Jl. K.H. Ahmad Dahlan No.8, Banjarnegara, Jawa Tengah 53418

Membanggakan! Tapak Suci Banjarnegara Boyong 31 Medali Emas Dalam Event Popda 2024

Tapak Suci Putera Muhammadiyah (TSPM) Banjarnegara tampil membanggakan dalam Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) 2024 yang dilaksanakan pada hari rabu sampai jum’at (17-20/04/2024).

            POPDA, sebagai event yang ditunggu disetiap tahunnya, berhasil dimanfaatkan oleh atlet-atlet Tapak Suci Banjarnegara untuk mendapatkan prestasi yang begitu  gemilang. Terbukti dengan perolehan medali Emas, Perak & Perunggu terbanyak, membawa Tapak Suci menjadi Juara Umum dalam Event POPDA tahun 2024.

            Tercatat Sebanyak 31 Medali Emas, 28 medali perak dan 35 medali perunggu berhasil dibawa pulang oleh atlet tapak suci banjarnegara mulai dari tingkat usia dini, pra remaja hingga tingkat remaja. Hal tersebut sekaligus menunjukkan bahwa kualitas atlet tapak suci banjarnegara tidak bisa dianggap remeh. Prestasi gemilang tersebut harus dibayar dengan usaha, latihan dan kerja keras yang dilakukan oleh para pelatih dan atlet selama masa latihan berlangsung.

            Melalui event POPDA ini, harapan besar dititipkan oleh Pimpinan Daerah (PIMDA) 046 TSPM Banjarnegara agar nantinya atlet tapak suci bisa banjarnegara bisa mengaharumkan nama Tapak suci secara khusus dan kabupaten Banjarnegara secara umum.

            Melalui jargonnya yakni, “Mandiri, Berprestasi & Mendunia”, Tapak suci terus mengasah kualitas & prestasi para atlet agar bisa mewujudkan cita-cita besar para pejuang sebelumnya yaitu berkompetisi pada tingkat nasional dan internasional.

Kontributor : Humas Tapak Suci PIMDA Banjarnegara

Editor : Dhimas

Share the Post:
Related Posts