Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiyah (PDNA) Banjarnegara meluncurkan produk beras premium sebagai produk unggulan Badan Usaha Amal Nasyiah (BUANA) Serayu saat kegiatan Triwulan berlangsung di Gedung Pusdamu pada Ahad (03/03/2024).
Ketua Bidang Ekonomi dan Kewirausahaan, Tri Neneng Ambarwati, memberikan alasan bidang ekonomi memilih beras sebagai produk unggulan Buana PDNA, menurutnya beras adalah kebutuhan pokok dalam rumah tangga sehingga akan diburu masyarakat apalagi harga lebih murah dengan kualitas bagus. “InsyaAlloh ini akan menjadi produk yang laris karena setiap produknya bahan pokok,” imbuhnya.
Dalam pemasaran produk unggulan ini, BUANA Serayu bekerjasama dengan Pimpinan Cabang dan Pimpinan Ranting di Kabupaten Banjarnegara. “Dalam memasarkan beras, kami menggunakan jejaring Cabang dan Ranting. Setiap Cabang dan Ranting yang membeli beras dari BUANA akan mendapatkan bagian dari setiap kantongnya. Semakin banyak beras yang di-order, semakin banyak bagian yang diperoleh sebagai kas Cabang dan Ranting,” Jelasnya.
Ketua PDNA Banjarnegara, Ave Cendani Dwiarum, sangat mengapresiasi program kerja Bidang Ekonomi dan Kewirausahaan yang memilih beras sebagai produk unggulan BUANA. Ia menambahkan bahwa jejaring yang dilakukan oleh BUANA Serayu juga dapat membantu kader Nasyiah yang ingin ikut memasarkan produk beras ini. Kader Nasyiah dapat terbantu perekonomiannya dengan bagian yang didapat.
Neneng menjelaskan sejak launching beras premium sudah ada 1000 kg lebih yang terjual. “500 kg dipesan oleh PCM Sigaluh dan 500 kg dipesan oleh PCNA Pingit. Kemasan yang kami sediakan perkantongnya berukuran 5 kg dan telah dipersiapkan dengan cetakan sablon pada kemasan berasnya dengan brand BUANA Serayu. Hingga saat ini kami sudah ada list pemesanan dari berbagai PCM dan individual,” tambah Neneng.
Neneng berharap produk beras premium sebagai produk unggulan BUANA PDNA Banjarnegara dapat bersaing di tengah kelangkaan dan mahalnya harga beras nasional. Ia menambahkan, “Ini semua bisa tercapai jika sistem jejaring yang sudah kami siapkan dan kami planning bisa berjalan dengan baik.”.
Kontributor : Syu’bi Nurdianti
Editor : Dhimas