Pimpinan Daerah Muhammadiyah Banjarnegara
Jl. K.H. Ahmad Dahlan No.8, Banjarnegara, Jawa Tengah 53418

PDNA Banjarnegara Kirim Perwakilan Peserta NADIA dan NABILA di Kebumen

Pimpinan Wilayah Nasyiatul Aisyiyah (PWNA) Jawa Tengah mengadakan pelatihan media dan mubalighat yang kemudian disebut NADIA (Nasyiah Cerdas Media) dan NABILA (Nasyiah Mubalighat Muda) di Kebumen.

Kegiatan yang dilaksanakan di Hotel Candisari ini berlangsung selama tiga hari sejak hari Jumat hingga Ahad (1 s.d 3/ 3/ 2024) dan diikuti oleh 38 Pimpinan Daerah Nasyiatul Aisyiyah (PDNA) se-Jawa Tengah. Ave Cendani Dwiarum selaku Ketua PDNA Banjarnegara mendelegasikan dua peserta pelatihan media dari bidang PUSINTEK (Pustaka Informasi dan Teknologi) dan dua peserta pelatihan mubalighat dari bidang Dakwah sesuai dengan instruksi dari PWNA.

Peserta dari PDNA Banjarnegara mengikuti kegiatan tersebut dari awal hingga akhir. Dimulai dari pembukaan dan Stadium General yang diisi oleh Prof. Siti Samsiyatun, M.A., Ph.D. (Ketua LPPA PPA) dan Dr. Teguh Hadi Prayitno, MM., M.Hum., MH (Praktisi Komunikasi Media).

Materi pelatihan yang disajikan pun beragam mulai dari teori hingga praktik secara langsung. Pengetahuan dan skill peserta benar-benar diasah pada kegiatan NADIA dan NABILA ini. Para peserta dilatih untuk menjadi mubalighat dan praktisi media masa kini dengan tetap mengedepankan nilai-nilai keislaman dan kemuhammadiyahan.

Syu’bi Nurdiyanti, salah satu peserta dari PDNA Banjarnegara merasa sangat antusias ketika ditunjuk untuk mengikuti pelatihan ini, “Alhamdulillah pas ikut materi, sesuai harapan. Dapat banyak ilmu terutama tentang pembuatan berita,” ungkapnya.

Hal yang sama diungkapkan oleh salah satu peserta NABILA yang juga dari PDNA Banjarnegara, Elis Sutriyati, perasaan senang dan bahagia dapat mengikuti kegiatan yang diselenggarakan oleh PWNA Jawa Tengah.

“Kegiatan ini membangkitkan semangat untuk berdakwah melalui wadah Nasyiatul Aisyiyah dan juga semangat untuk mencerahkan umat akan nilai-nilai syariah sesuai Tarjih Muhammadiyah menuju masyarakat yang berkemajuan”, ungkap Elis.

Perwakilan peserta NADIA dan NABILA dari PDNA Banjarnegara berharap setelah mengikuti kegiatan ini dapat mengaplikasikan ilmu yang sudah didapat dari pelatihan dan mampu mengembangkan dunia media dan dakwah Nasyiah di Banjarnegara.  

Kontributor : Syu’bi Nurdiyanti (Anggota PDNA Banjarnegara)

Editor : Dhimas

Share the Post:
Related Posts