Dalam rangka melestarikan alam dan ikut andil di Festival Seakong Banjarnegara, LLHPB PDA Banjarnegara berkolaborasi dengan LLHPB PWA Jawa Tengah, Pemkab Banjarnegara dan Pemerintahan Desa Wanadadi melakukan penanaman 1000 pohon dan Tebar Benih ikan di Waduk Mrica area Wisata Seakong.
Kegiatan ini dilakukan bersamaan dengan digelarnya Pembukaan Festival Seakong pada Hari Sabtu 18 Nopember 2023. Ketua PDA Banjarnegara Dra. Siti Sofhah menyampaikan bahwa penanaman pohon kali ini dari PDA melibatkan sekitar 25 orang yang hadir ke lokasi penanaman. Pohon yang ditanam terdiri dari jenis pohon buah-buahan seperti durian, apokat, mangga, rambutan, dll.
Dalam kesempatan ini LLHPB PWA Jawa Tengah mengirimkan sebanyak 6 personel. Ketua LLHPB PWA Jawa Tengah Lilik Tri Prihantini menyampaikan bahwa Penanaman Pohon akan dilakukan di seluruh wilayah Jawa Tengah, Banjarnegara ini merupakan yang pertama dan insyaallah akan disusul daerah-daerah lainnya.
Menurutnya penanaman pohon ini merupakan salah satu mitigasi untuk menanggulangi bencana alam. Bencana kekeringan dan banjir salah satunya dapat ditanggulangi dengan penanaman pohon.
Ketua Divisi Lingkungan Hidup Deny Ana I’tikafia menyampaikan ada 3 bulan yang identik dengan penanaman pohon, Nopember ada hari menanam pohon, bulan Desember ada bulan menanam pohon dan bulan Januari Bulan sejuta Pohon.
Diharapkan LLHPB dapat menginisiasi penanaman pohon dengan sistem pola asuh. Tidak sekadar menanam pohon tapi pohon dititipkan harus dipelihara agar bermanfaat untuk masyarakat.
Selain penanaman pohon, dalam kesempatan yang sama juga ditebar benih ikan ke Waduk Mrica yang ada di area Seakong. Benih ikan yang ditebar antara lain benih ikan mujahir, ikan mas, ikan, ikan greskap, ikan nila dll.
Kepala Dinas Pariwisata yang sekaligus mewakili PJ Bupati Tursiman, S.Sos dan sejumlah kepala Dinas dan Anggota DPRD banjarnegara yang hadir, turut mengambil bagian dalam menebarkan bibit ikan ke Waduk Mrica.
Kontributor : Pari LPPA PDA Banjarnegara
Editor : Dhimas