RSU PKU Muhammadiyah Banjarnegara baru saja melaksanakan Baitul Arqom untuk seluruh karyawan dan tenaga medis. Kegiatan dilaksanakan dua kali pada tanggal 13 – 14 Juli, serta 20 – 21 Juli tahun 2024 bertempat di Objek Wisata Wonoland, Wonosobo. Peserta berjumlah 79 orang pada angkatan pertama, dan 80 orang pada angkatan kedua.
Dihubungi melalui saluran telefon, Direktur RSU PKU Muhammadiyah Banjarnegara, Bugar Wijiseno menyampaikan tujuan, pesan, dan harapan atas penyelenggaraan Baitul Arqom sebagai berikut;
Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Banjarnegara bukan hanya sebagai pemberi layanan kesehatan, tetapi juga berfungsi sebagai sarana dakwah.
Pegawai rumah sakit diharapkan tidak hanya menjalankan tugas pelayanan, tetapi juga menjadi agen dakwah yang menerapkan nilai-nilai Islam dalam perilaku dan interaksi dengan pasien serta masyarakat. Dengan demikian, Amal Usaha Muhammadiyah Bidang Kesehatan bukan hanya berperan sebagai penyedia layanan kesehatan, tetapi juga sebagai wadah dakwah yang efektif.
Untuk mencapai hal tersebut, maka setiap insan dalam kegiatan rumah sakit, yaitu para pegawai, perlu dibimbing dan diarahkan agar dapat mengamalkan kewajibannya sebagai agen dakwah Muhammadiyah.
Dalam hal ini, para pegawai tidak saja berkewajiban mengamalkan ajaran Islam dalam dirinya, tetapi juga mendakwahkan ajaran Islam kepada orang-orang, khususnya yang berhubungan langsung dengan aktivitasnya di rumah sakit. Baik dengan pasien, keluarga pasien, serta seluruh sejawat yang berada di lingkungan tersebut. Dengan demikian, fungsi Amal Usaha Muhammadiyah Bidang Kesehatan tidak hanya sekedar sebagai tempat atau akomodasi perawatan bagi orang sakit, tetapi benar-benar berfungsi sebagai sarana dakwah yang efektif.
Baitul Arqam memiliki peran yang sangat penting bagi pegawai Amal Usaha Muhammadiyah dalam mempersiapkan dan membentuk kader-kader yang akan menjadi tulang punggung perjuangan organisasi. Melalui program-programnya, Darul Arqam memfasilitasi pelatihan, pembinaan, dan pengembangan kualitas serta integritas pegawai tingkat Amal Usaha.
Baitul Arqam menjadi salah satu sarana yang penting dalam memastikan keberhasilan dan kelangsungan Amal usaha menjalankan dakwah persyarikatan. (fz)