Banjarnegara-Pimpinan Daerah Nasyiatul ‘Aisyiyah (PDNA) Banjarnegara menyelengarakan kegiatan Semarak Milad Nasyitul Aisyiyah di Alun-Alun Banjarnegara pada Ahad (9/6/2024) bertepatan dengan momen Car Free Day (CFD).
Acara Semarak Milad Nasyiatul Aisyiyah ini dilaksanakan serentak oleh seluruh PDNA se-Jawa Tengah dan disiarkan live di Instagram Pimpinan Wilayah Nasyiatul Asiyiyah (PWNA) Jawa Tengah dengan kegiatan utama yaitu PASHMINA (Pelayanan Remaja Sehat Milik Nasyiatul Aisyiyah) serta Launching program EMINA (Educare Milik Nasyiatul Aisyiyah).
Tema yang diusung dalam Semarak Milad Nasyiatul Aisyiyah 93-96 adalah “Gotong Royong Memajukan Kemanusiaan Semesta”.
Dalam acara tersebut, PDNA Banjarnegara menyelenggarakan beberapa kegiatan yaitu pameran produk BUANA (Badan Usaha Amal Milik Nasyiatul Aisyiyah) Pimpinan Cabang Nasyiatul Aisyiyah (PCNA) se-Banjarnegara, PASHMINA serta Launching program EMINA.
EMINA merupakan suatu program kegiatan NA yang memberikan fasilitas belajar dan bermain bagi anak-anak pada setiap kegiatan yang dilaksanakan. Harapannya, dengan kehadiran EMINA anggota Nasyiatul Aisyiyah yang rata-rata adalah ibu muda dapat fokus mengikuti kegiatan dengan baik tanpa rasa khawatir dan ragu dengan keberadaan anak-anak karena mereka sudah mendapatkan fasilitas bermain yang nyaman dan aman.
PDNA Banjarnegara menyediakan pojok dolanan yang terdiri dari permainan tradisional dan permainan anak lainnya, serta pojok buku guna menunjang kebutuhan literasi. Dalam acara tersebut. Ave Cendani selaku Ketua PDNA Banjarnegara menuturkan bahwa pojok dolanan dapat menjauhkan anak-anak dari bermain gawai dan pojok buku dapat meningkatkan minat anak-anak dalam membaca atau menulis.
“Untuk pojok buku, kami bekerjasama dengan Perpustakaan Daerah Banjarnegara, sedangkan untuk pojok dolanan kami menyediakan berbagai macam permainan anak-anak terutama permainan tradisional,” imbuhnya.
“Nasyiatul Aisyiyah identik dengan ibu-ibu muda, sehingga setiap kegiatan kami menyediakan pojok dolanan untuk anak-anak agar Ibu tenang, anakpun senang. Hal ini merupakan komitmen kami sebagai organisasi yang ramah perempuan dan peduli anak,” ungkapnya.
Makna logo EMINA :
- EMINA merupakan singkatan dari Educare Milik Nasyiatul Aisyiyah
- Lambang Buku, menunjukkan kegiatan EMINA identik dengan literasi
- Simbol orang dengan tangan mengangkat keatas memiliki makna anak yang semangat, semangat bermain dan semangat belajar. Karena dunia anak-anak adalah bermain dan belajar.
- Warna pink menunjukkan cinta dan kuning menunjukkan kebahagiaan/keceriaan, sehingga NA melalui Educare membawa cinta dan kebahagiaan untuk semesta
Kontributor : Syu’bi (Pusintek PDNA Banjarnegara)
Editor : Dhimas